Sabtu, September 06, 2008

Seks Pranikah

Seks Pranikah
September 2, 2008 by Jackstar Harry
Ada fakta penelitian menarik yang saya dengar dari khutbah solat Jum’at kemarin di Salman. Kurang lebih, begini kata khatib:
Dari hasil penelitian, disebutkan bahwa ada korelasi antara pasangan nikah yang kemudian bercerai dengan hubungan seks pranikah yang mereka lakukan. Ternyata, banyak pasangan nikah yang kemudian bercerai pernah melakukan hubungan seks pranikah!
Selain itu, khatib juga memberikan fakta penelitian berikut:
Hubungan seks pranikah yang dilakukan oleh pasangan akan cenderung menyebabkan berkurangnya kekuatan ikatan tali cinta di antara mereka.
Dua fakta di atas menakjubkan (atau mencengangkan!) buat saya. Sementara, komentar Master Chu soal fakta di atas: bisa jadi benar karena kita lihat di US, misalnya, banyak single parent. Saya yakin, mereka, yang saat ini jadi single parent, pada awalnya tidak berkeinginan untuk berpisah dengan pasangan yang dicintainya.
Jika (sedikit) dipaksakan untuk dihubungkan dengan kata-kata Murthadha Muthahhari, kebenaran kata-kata beliau itu seperti hadir dalam kedua fakta di atas. Murthadha Mutahhari pernah mengatakan begini:
Pemisahan antara dua pihak yang saling mencintai tidak akan memperlemah ikatan tali cinta diantara mereka, tapi bahkan memperkuat.
Memang tidak dijelaskan bahwa kata-kata Muthahhari itu biimplikatif. Tapi, tinimbang mempersoalkan hal itu, mending diamalkan saja nasehat beliau itu. Maksudnya begini: dengan tidak melakukan (bahkan mendekati) hubungan seks pranikah berarti dua pihak yang saling mencintai itu sedang mengalami pemisahan, bukan? Tidak bisa saling, misalnya, ciuman adalah suatu pemisahan ‘kan? Nah, moga-moga, dengan pemisahan itu tali cinta keduanya tambah diperkuat. Amiiiin (”Amiiin,” kata si AK juga).
Posted in http://smk-pertijkt.blogspot.com/

Album Kenangan