Selasa, Juli 29, 2008

PARTAI PESERTA PEMILU TAHUN 2009

Berikut adalah nomor urut Parpol peserta Pemilu 2009:1. Partai Hati Nurani Rakyat2. Partai Karya Peduli Bangsa3. Partai Pengusaha dan Pekerja Indonesia4. Partai Peduli Rakyat Nasional5. Partai Gerakan Indonesia Raya6. Partai Barisan Nasional7. Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia8. Partai Keadilan Sejahtera9. Partai Amanat Nasional10. Partai Perjuangan Indonesia Baru11. Partai Kedaulatan12. Partai Persatuan Daerah13. Partai Kebangkitan Bangsa14. Partai Pemuda Indonesia15. Partai Nasional Indonesia Marhaenisme16. Partai Demokrasi Pembaruan17. Partai Karya Perjuangan18. Partai Matahari Bangsa19. Partai Penegak Demokrasi Indonesia20. Partai Demokrasi Kebangsaan21. Partai Republik Nusantara22. Partai Pelopor23. Partai Golongan Karya24. Partai Persatuan Pembangunan25. Partai Damai Sejahtera26. Partai Nasional Benteng Kerakyatan Indonesia27. Partai Bulan Bintang28. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan29. Partai Bintang Reformasi30. Partai Patriot31. Partai Demokrat32. Partai Kasih Demokrasi Indonesia33. Partai Indonesia Sejahtera34. Partai Kebangkitan Nasional Ulama
[+/-] Selengkapnya...
[+/-] Ringkasan...
checkFull("post-" + "7499319090135598740")

Selasa, Juli 22, 2008

Wajah Manusia di Pelepah Pinang

Ditulis tgl 21 July 2008
Oleh Ir. Poltak Simanjuntak in Alamiah
Penyimpangan dari suatu kebiasaan, yang alamiah dan normal biasanya kita kategorikan keanehan, unik dan kadangkala menjadi mistis baru. Begitu banyak kejadian aneh yang pernah terjadi dan selalu memiliki ceritanya sendiri-sendiri, baik di sekitar kita maupun di tempat yang jauh dari kita yang hanya dapat kita ketahui dari pemberitaan, issue, rumors, bahkan gosip.
Nah, yang aneh satu ini terjadi di sebuah pedesaan di Sidikalang Kabupaten Dairi. Menanggapi keanehan ini, banyak sikap orang yang muncul. Dari sikap kritis, sikap naif dan sikap mistis tampak merespon keanehan ini. Tidak jarang penyikapan kita terhadap suatu keanehan, justru lebih aneh dari keanehan itu sendiri.
Berikut liputan fotonya :
Gbr. 1&2. Pelepah buah pinang dengan gambar wajah manusia, lengkap dengan kerutan kening dan rambut gimbal. (Kredit Foto:Rudi Panjaitan, SH)
Gbr. 3. Menjadi tontonan orang dari seantero (Kredit Foto : Rudi Panjaitan, SH)
Gbr. 4&5. Penyikapan, diyakini memiliki kekuatan mistis. (Kredit Foto : Rudi Panjaitan, SH)

Sabtu, Juli 05, 2008

Ramalan bintang


AQUARIUS* sebaiknya cewek yang berzodiak AQUARIUS dijodohkan dengan pria berbintang AQUARIUS juga, karena mereka adalah pasangan yang serasi dan memiliki sifat yang penyabar, rendah hati, bijaksana.
PISCES* sebaiknya cewek yang berbintang PISCES dijodohkan dengan pria CANCER atau VIRGO. karena wanita PISCES cenderung mudah tersinggung, keras kepala, dan lekas marah. jadi dibutuhkan pria yang sabar dan mau mengalah, dan itu ada di CANCER atau VIRGO.
ARIES* sebaiknya cewek ARIES dijodohkan dengan lelaki yang berzodiak SAGITARIUS atau CAPRICORN. karena wanita ARIES tuh keras kepala, sombong tetapi cukup bijaksana, jadi dibutuhkan pria yang penyayang dan tidak mudah menyerah.
TAURUS* SELAMAT !!! karena semua cewek yang berbintang TAURUS akan cocok dengan semua zodiak para cowok, karena mereka memiliki sifat yang rendah hati, pandai, dan mudah bergaul
GEMINI* sebaiknya wanita dengan bintang GEMINI dijodohin dengan cowok SCORPIO atau SAGITARIUS. karena cewek gemini itu mudah banget bosen dengan pasangannya, sedangkan cowok dengan bintang SCORPIO atau SAGITARIUS mempunyai pesona yang nggak akan pudar bagi cewek-cewek.
CANCER* kalo cewek bintang CANCER cocoknya sama cowok dengan zodiak CAPRICORN, PISCES, atau SCORPIO. karena cowok-cowok ini bisa menahan sifat sombong dan pencemburu si cewek CANCER.
LEO* untuk cewek LEO kalian cocok banget sama cowok yang berzodiak PISCES, TAURUS, atau CAPRICORN. karena, cewek LEO ini cenderung mau menang sendiri, dan pria yang sudah disebutkan tadi bisa memberi kalian pengertian yang baik kalo sifat yang dominan itu nggak baik.
VIRGO* sebaiknya wanita dengan bintang VIRGO dijodohin dengan pria SCORPIO atau AQUARIUS, soalnya kalian tuh orang yang suka berontak terhadap pasangan dan suka membesar-besarkan masalah, tapi tenang aja dengan hadirnya pria SCORPIO atau AQUARIUS dijamin deh bakal luluh lantah dengan kharismanya mereka.
LIBRA* kalo cewek LIBRA pantesnya sama cowok SCORPIO atau AQUARIUS juga. karena cewek LIBRA suka banget dipuji sama pasangannya dan keinginan itu sesuai banget dengan cowok SCORPIO atau AQUARIUS yang memuja pasangannya.
SCORPIO* buat kalian cewek SCORPIO cocok banget deh kalo pasangan kalian tuh berbintang CANCER atau SCORPIO juga. karena sifat cewek SCORPIO beda banget sama cowok SCORPIO, kalian cenderung pencemburu, jadi bisa melengkapi deh.
SAGITARIUS* cewek SAGITARIUS pantesnya dijodohin sama pria ARIES, GEMINI atau LEO, soalnya cewek SAGITARIUS tuh seneng banget berantem atu emosinya tinggi. pas banget dengan cowok=cowok tadi yang memiliki sifat yang sabar.
CAPRICORN* wanita CAPRICORN sebaiknya dijodohkan sama lelaki VIRGO atau GEMINI, soalnya kalian tuh nggak punya pendirian yang tetap dan mudah terpengaruh, nah !!! cowok-cowok tadi berpegang teguh pada pendirianya dan bisa membimbing kalian dengan baikOKE ?! itu tadi ramalan yang bisa aku kasih, sehubung banyak banget permintaan ramalan jodoh. semoga

Jumat, Juli 04, 2008

ujian nasional

Berdasarkan media cetak yang saya baca berikut ini, demikian cuplikannya :
Ujian Nasional (UN) tahun 2008 bakal dipastikan menambah beban belajar bagi siswa Kelas IX (SMP) dan Kelas XII (SMA/SMK) karena melalui Badan StandarisasiNasional Pendidikan (BSNP), Depdiknas berancang-ancang menambah jumlah mata pelajaran dasar yang diujikan antara lain : IPA dan IPS .
Setelah sebelumnya, UN SMP dan SMA hanya memiliki tiga mata pelajaran yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Matematika (Jurusan IPA), Ekonomi (Jurusan IPS saja), Bahasa Asing (Jurusan Bahasa).Untuk tingkat SMP penambahan hanya untuk mata pelajaran IPA.Untuk tingkat SMA penambahan terjadi pada Jurusan IPA, yaitu : Fisika, Biologi, KimiaUntuk Jurusan IPS di SMA ditambah dengan mata pelajaran : Sosiologi, Geografi, atau mata pelajaran dasar pada jurusan tersebut.Sementara untuk SMK tidak luput dari penambahan mata pelajaran, yang disesuaikan dengan program kekhususan pada SMK dimaksud. Dan ini adalah otoritas direktur SMK untuk menambah mata uji nasional di SMK.Maksud penambahan ini, menurut Sekretaris BSNP, Suharsono, untuk menambah angka kelulusan siswa, karena mata pelajaran yang ditambahkan adalah mata pelajaran khusus jurusan masing-masing dan otomatis diharapkan siswa tentu sudah lebih menguasai pelajaran spesialisasinya itu.Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia nomor 45 tahun 2006, pemerintah menetapkan angka 5,00 sebagai standar kelulusan. Untuk tahun 2008, secara tidak langsung BSNP menyatakan angka standar kelulusan tersebut bisa saja bertambah.
Bagaimana kesiapan anda menyongsong tahun 2008, terlebih anda yang sekarang duduk di kelas XI IPA dan tahun 2009 menghadang saudara dengan UN seperti uraian di atas ?Maka persiapkanlah diri anda semenjak sekarang, supaya tahun mendatang tidak menjadi muram !
Ada berita sepotong yang menyedihkan, Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah sama sekali belum mengadakan antisipasi dengan alasan surat edaran dari pusat belum sampai ke tangan mereka sehingga itu semua adalah upaya sekolah, nah sekolah-sekolah di Palangka Raya ini rata-rata baru bertindak setelah ada crash programme . Tindakan darurat, memaksa komite dan ortu siswa untuk membayar lebih dengan alasan supaya guru bisa bekerja ekstra keras mempersiapkan siswa kelas XII untuk menghadapi ujian plus plus plus yang lain ???? stw lah …. apa ada lagi ? Nah ini yang menurut ryanpp bisa memicu kembali maraknya kecurangan saat UN, apalagi 2008 ini bener-bener mempertaruhkan harga diri bos-bos mulai dari bawah pusat hingga ke kepala …..Selamat Berjuang ! Victoria La Siempre !!!
sumber : Kalteng Pos, Minggu, 30 September 2007
Komentar di Jumat, 20 Juni 2008 :
Ternyata dan ternyata, sekali lagi dengan kondisi apa adanya serta merta prosesi UN saja yang diagungkan hingga Pak Menteri rela-rela mengunjungi serta memberikan “direct order” kepada sekolah-sekolah yang dikunjungi untuk mengikuti dan meluruskan POS (prosedur standar operasional) … garisan Pemerintah Pusat melalui Depdiknas cukup jelas, sementara implementasi di tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota yang perlu diragukan … apalagi di tingkat sekolahan …. masih banyak ditemukan bahkan Bapak Menteri sekalipun menemukan kecurangan-kecurangan tapi apakah itu tertutupi dengan keberhasilan Kelulusan 2008 ini yang bangga berteriak LULUS karena bisa bekerja sama dalam ruang ujian atau dikerjain oleh Tim Siluman.
Di tempat saya, wuih, anggota panitia, guru kelas XII dengan bangga menerima kenyataan bahwa siswanya ssttt ditolongi saat UN, di mana rasa bangga karena bekerja hasil jerih payah sendiri ? Sudah tiada lagikah semangat itu? Cuma Prihatin dan Doa Tawakal saja yang bisa Bapak/Ibu Guru yang waras sampaikan!
Saya hanya bisa berharap, bukan kepada Pemerintah Pusat melalui Depdiknas sebagai sumbang saran pemikiran ini, Namun Kepada PIHAK SEKOLAH, karena tetap ada perasaan kenapa sekolah ini banyak yang lulus, pasti karena mereka CURANG (cheat) maka kita juga “harus” bisa melakukan kecurangan (cheating) karena sekolah lain melakukan hal yang lebih curang (more cheat). Selama ada pola iri hati demikian, yakinlah bahwa UJIAN NASIONAL TETAP AKAN DIWARNAI KECURANGAN !!! TIADA AKAN PERNAH BERHENTI SAMPAI KE AKAR-AKARNYA … asalkan ini bukan kepentingan yang dipolitisir oleh oknum-oknum tertentu (Pejabat di Dinas Pendidikan tingkat Provinsi atau di Kabupaten/Kota) Kan Ada pengawas Independen pak, tenang saja. Halah … apa kerja Pengawas Independen ! Datang Ke sekolah cuma liat-liat doang, apalagi petinggi-petinggi Lembaga Pengawas Independen ini adalah petinggi-petinggi Universitas dan LPMP bisa apa ? Asal tidak mencolok, ternyata semua bisa diatur koq .
Selama ada mental seperti ini, tanpa ada perbaikan manajemen, perbaikan sarana prasarana, peningkatan mutu guru yang esensial dan terukur, maka UN 2009 tahun depan masih banyak dihujani kritik pedas dan tajam dari Masyarakat Pemerhati. Hanya sayangnya, masyarakat ini termarginalisasi dengan sendirinya (tidak mempunyai kekuatan menawar atau kekuatan sebagai fungsi Kontrol). Masyarakat akhirnya cenderung pasrah, basah, dan MENYERAH !!!
Kasian Bapak dan Ibu Guru hanya menjadi Oknum Pelengkap penderita lagi … apalagi Tunjangan Profesional pun bagi yang lulus tahun 2006-2007 penerimanya diacak-acak. Halah ! Itupun cuma 3 bulan terhitung April 2008 dihitung sampe bulan Juni 2008 … (ini ditunggu beritanya)

Kamis, Juli 03, 2008

ANGGARAN PENDIDIKAN

Anggaran Pendidikan Bisa Rp 100 Triliun
Belum Mencapai 20 Persen APBN
Kamis, 3 Juli 2008 00:07 WIB
Jakarta, Kompas - Wakil Presiden Muhammad Jusuf Kalla mengatakan, alokasi anggaran pendidikan tahun 2009 bisa ditingkatkan menjadi Rp 50 triliun-Rp 100 triliun, termasuk komponen gaji guru. Peningkatan nominal anggaran pendidikan itu bisa diwujudkan apabila volume APBN tahun depan Rp 1.000 triliun.
Meski demikian, persentase anggaran pendidikan belum bisa mencapai 20 persen dari total penerimaan seperti tercantum dalam UUD 1945.
Persoalan yang dihadapi saat ini adalah penerimaan negara belum maksimal dan kebutuhan pembayaran utang juga masih sangat besar.
Demikian disampaikan Wapres Kalla saat menerima 500 guru alumni program pelatihan guru kerja sama PT Telkom dan Republika di Istana Wapres, Jakarta, Rabu (2/7). Hadir dalam acara itu, antara lain, Direktur Utama PT Telkom Rinaldi Firmansyah, Pemimpin Redaksi Republika, dan staf Wapres Kalla.
Pelan-pelan dinaikkan
Menurut Wapres, volume APBN 2008 saat ini hampir mencapai Rp 1.000 triliun atau sekitar Rp 850 triliun.
”Angka Rp 50 triliun hingga Rp 100 triliun bisa saja dicapai jikalau pendapatan negara besar sehingga volume APBN bisa mencapai Rp 1.000 triliun. Pendapatan akan menjadi besar kalau ekonomi tumbuh,” tutur Wapres.
”Pelan-pelan kita menaikkan anggaran pendidikan 20 persen. Sekarang memang belum tercapai 20 persen, namun nominalnya sudah tinggi sekali,” ujar Wapres Kalla.
Dalam catatan Kementerian Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas, besaran nominal anggaran pendidikan saat ini mencapai Rp 45,3 triliun atau sebesar 15,6 persen.
Untuk tahun anggaran 2009 mendatang, nominal anggaran pendidikan dirancang sebesar Rp 51,5 triliun atau 17,5 persen. Menurut Wapres, alokasi anggaran pendidikan pada tahun 2004 baru mencapai Rp 20 triliun.
”Empat tahun kemudian, tahun 2008 ini, anggarannya meningkat dua kali lipat atau menjadi Rp 45 triliun. Memang persentase anggaran pendidikan belum mencapai 20 persen karena naik terus juga persentase pos anggaran lainnya, seperti utang dan subsidi,” ucap Wapres.
Pertumbuhan ekonomi
Wapres mengatakan, anggaran pendidikan bisa meningkat dengan adanya pertumbuhan ekonomi.
Pertumbuhan ekonomi nasional bisa meningkatkan pendidikan dan kesejahteraan guru serta murid sehingga pengetahuan dan teknologi akan berkembang juga.
Lebih jauh Wapres mengatakan, dengan tingkat pendidikan dan pengetahuan serta teknologi yang lebih baik, Indonesia jangan hanya bisa mengirim jutaan TKI ke luar negeri, tetapi juga harus mampu mengirim tenaga ekspatriat ke luar negeri.
”Sekarang ini kemampuan kita hanya bisa mengirim jutaan TKI, padahal negara lain malah mengirimkan 10.000 saja tenaga ekspatriatnya ke Indonesia sehingga jumlah devisa yang diterimanya sama dengan devisa yang kita terima jika mengirim TKI. Kan, lebih baik jika kita mengirim 10.000 tenaga ahli kita saja,” kata Wapres.
Oleh sebab itu, dikatakan Wapres Kalla, para guru harus bisa menghasilkan anak didik yang bisa menjadi tenaga ahli di negerinya sendiri sehingga bisa memberikan kesejahteraan bagi negaranya. (har)

Album Kenangan